Resep Bakmi Jogja Asli
BAHAN-BAHAN :
- ½ kg mie kuning basah atau mie telur (rebus lalu tiriskan).
- ½ ltr air kaldu ayam.
- 1 bh tomat (iris tipis).
- 3 lbr sawi hijau (iris-iris sedang).
- 1 lbr daun kol (ambil bagian daunnya saja, iris-iris tipis).
- 2 btg daun bawang (iris-iris tipis).
- 2 btg daun seledri (iris-iris tipis).
- 2 btr telur ayam. Resep asli Jogja nya memakai telur Bebek
- 100 gr daging ayam goreng (iris-iris tipis atau disuwir).
- 1 sdm bawang goreng.
- Kecap manis (secukupnya).
- 4 sdm minyak goreng (untuk menumis).
BUMBU HALUS :
- 3 bh cabai merah.
- 2 siung bawang putih.
- 3 siung bawang merah.
- 2 btr kemiri (sangrai).
- ½ sdt merica butir.
- ½ sdm garam halus.
CARA MEMBUAT MIE GODOG JOGJA ASLI :
- Mula-mula haluskan bahan bumbu yang harus dihaluskan.
- Selanjutnya siapkan wajan dan panaskan minyak goreng lalu tumis bumbu yang dihaluskan hingga wangi.
- Kemudian masukkan pula irisan daun sawi, daun kol, daun bawang, dan daun seledri lalu aduk hingga merata.
- Kemudian masukkan ½ liter air kaldu ayam kedalam tumisan tadi lalu masak hingga mendidih.
- Selanjutnya pecahkan 2 butir telur kedalam wajan lalu aduk-aduk kembali agar telur tidak menggumpal. Tambahkan pula kecap manis secukupnya.
- Masukkan juga mie dan tomat lalu masak kembali hingga matang. Setelah bakmi jogja matang angkat dan tiriskan.
- Terakhir, hidangkan bakmi jogja diatas piring saji. Tambahkan juga suwiran daging ayam dan taburan bawang goreng diatas bakmi jogja.
0 komentar:
Post a Comment